Thursday 27 March 2014

Cara Dapatkan Uang dari Ziddu dimulai dengan REGISTRASI



Kita mungkin telah sering mendengar kata ziddu. ziddu merupakah sebuah website resmi yang di kelola oleh perusahaan Tech Pte. Ltd. Ziddu  digunakan untuk mengupload file-file yang dianggap penting. Untuk mengupload file kita harus login dulu di situs resminya. Lalu bagaimana cara kita mendapatkan uang dari situs ziddu itu sendiri. adapun langkah-langkahnya tolong diikuti secara benar agar anda tidak mengalami kegagalan.

1. Silahkan buka  website ziddu com
2. kemudian anda akan dibawa menuju sebuah form pendaftaran yang  tampilannya seperti dibawah ini.

 
3. Isi form tersebut dengan nama anda sesuaikan dengan identitas. dan pastikan Email yang anda masukkan masih aktif/valid, karena nanti akan diminta konfirmasi dari email anda.
4. Jika account anda telah di konfirmasi silahkan login dengan Email dan Password yang telah kita buat saat Registrasi.
5. Untuk Penggunaan Ziddu sangatlah mudah, disana ada menu untuk upload file. Untuk Petunjuk secara jelasnya akan saya share pada postingan berikutnya, serta menjelaskan bagaimana kita akan mendapatkan bayaran dari ziddu tersebut.

Rekam Video Aktifitas Monitor Menggunakan Free Screen Recorder


Free Screen Recorder merupakan software rekam video seluruh kegiatan pada  monitor laptop/PC.  Program ini mungkin merupakan program yang mempunyai ukuran paling kecil ( hanya sekitar 592 KB) dan mampu merekam aktivitas di layar termasuk audio (suara) dan dihasilkan format video standard AVI. video hasil rekaman dapat diupload ke internet atau burn ke CD/DVD. Pemanfaatan software ini sangat banyak di dunia pendidikan dan pekerjaan diantaranya membuat video tutorial, presentasi, atau video untuk diupload ke youtube.

Anda dapat memilih codec video output AVI file, framerate, codec frekuensi, audio, Anda dapat memilih tampilan kursor, untuk menjadi kursor aktual atau satu kustom yang Anda inginkan, dan Anda dapat menambahkan sorot untuk itu. Merekam setiap bagian dari layar atau bahkan seluruh desktop, hanya dengan beberapa klik, atau hotkeys kustom.

Key Features

- Records anything you see on your screen.
- Records sound from your microphone.
- Supports hotkey to start, pause, stop recording.
- Capture any part of the screen, even the entire desktop.
- Choose output video codec, framerate, audio codec, frequency.
- Mouse cursor recording can be turned on or off, true shape of the cursor is recorded.
- Show flashing rectangle when screen recording.
- Easy to use and user-friendly interface.

Untuk Mencobanya silahkan download softwarenya dibawah ini.


Membuat File PDF dari Ms. Office 2007


Seringkali kita mendapatkan referensi berupa jurnal, laporan bahkan tutorial yang berbentuk PDF. File PDF ini memiliki banyak keunggulan diantaranya file kita tidak akan mudah di Copy Paste begitu saja. Untuk Membuat file PDF ini biasanya digunakan software-softwre gratis untuk membuatnya. disini saya akan mencoba menerangkan penggunaan  Add on Save As PDF bawaan dari Microsoft yang dapat kita tambahkan pada Ms. Office 2007. (Note : untuk Ms. Office 2010 sudah include saat install program Office)

Add on Save As PDF for Office 2007  dapat di download disini

Untuk Langkah-langkah penggunaanya dapat diikuti sebagai berikut :
1. Install Add on Save As PDF for Office 2007
2. Kemudian Buka Ms. Office 2007, jika kita telah memiliki file yang akan diubah menjadi PDF silahkan buka filenya.
3. Selanjutnya silahkan Save As File
4. pada Save As Type ganti menjadi PDF, kemudian isikan nama file yang akan kita simpan
5. Selesai, kita sudah memiliki file yang berbentuk PDF.

Monday 17 March 2014

Membuat Nomor Halaman Berbeda Format dalam Satu File Word

Kita Sudah biasa bekerja dengan menggunakan Ms.Word ,  Salah Satu yang kita lakukan adalah membuat nomor halaman atau  page number pada halaman word. Tetapi untuk membuat nomor halaman dengan format yang berbeda sudah tahukah anda ? Jika anda belum mengetahuinya, artikel ini sangat tepat untuk anda baca dan di praktekkan. Pada Prinsipnya yang harus kita lakukan adalah menyetting halaman word terbagi dalam beberapa section.

Disini saya menggunakan Ms.Word 2007. Saya memiliki file word dengan jumlah halaman misalnya 2 halaman. halaman satu akan saya beri nomor halaman dengan format angka standar (1, 2, 3) untuk halaman kedua akan saya beri nomor halaman dengan format angka romawi (I, II,III).bagaimana caranya simak langkah-langkahnya dibawah ini

Langkah pertama, buka file word yang ingin anda beri nomor halamannya.

Langkah kedua, Klik pada halaman ke-2, Pilih Page Layout > Page Setup akan muncul jendela setting page setup. lihat bagian  Apply To : disana ada beberapa pilihan  Pilih This Point Forward. 




Untuk mengetahui halaman sudah berbeda section. Klik bagian header, lihat pada bagian atas halaman 1 bertuliskan header section 1 sedangkan halaman 2 bertuliskan  header section 2




Langkah Ketiga pilih  halaman  yang  ingin diberi nomor halaman, kemudian klik insert > page number > Format page number pilih jenisnya angka biasa. setelah itu pilih page number > Top of Page  selanjutnya Pilih bagian sebelah kanan atas (Terserah bagian nomor halaman yang anda sukai).

Langkah keempat, klik header halaman kedua dan Klik Design > Klik Link Previous (Yang berwarna Kuning) warna kuning artinya link previous masih aktif,  klik Link Previousnya untuk menonaktifkannya.



Hal ini dilakukan agar nomor pada halaman satu tidak mengikuti nomor halaman 2. kemudian setelah link previous di non aktifkan sekarang tinggal anda pilih page number (lakukan seperti langkah ketiga, tetapi  ingat untuk format page number halaman ke 2 ganti menjadi angka romawi)

Tuesday 4 March 2014

BMF 8- Membuat Button dari Text Pada Flash 8

Pada pelajaran sebelumnya kita sudah menggunakan button yang berasal dari library pada macromedia flash 8. sekarang kita akan mencoba membuat button sendiri yang berasal dari objek text, shape atau image. Kelebihan dari membuat button sendiri ini adalah kita dapat mendesign sesuai selera anda. Semakin bagus anda dalam mendesign maka akan lebih bagus pula hasilnya. sebelum memulai silahkan anda buka software macromedia flash 8 dan buat file baru.

Buat sebuah tulisan yang akan dibuat sebagai button , misalnya tulisannya NEXT, kemudian klik kanan dan pilih convert to symbol


Selanjutnya akan muncul jendela convert to symbol disana ada pilihan Movie Clip, Button dan Graphic, untuk membuat button pilih Button, setelah itu klik OK.

Coba tekan Ctrl + Enter untuk menjalankan file flash. Hasilnya Anda telah berhasil membuat button dari text buktinya saat dijalankan  cursor  yang didekatkan pada text NEXT akan berubah menjadi gambar tangan.


eitsss... ternyata membuat button pada flash tidak hanya sampai disitu.

kita dapat memodifikasinya menjadi lebih menarik dengan mengubah warna pada button. caranya klik dua kali pada button text NEXT, Pada timeline terlihat bentuk framenya berbeda dari frame Scene. 

terlihat framenya terdiri dari 4 bagian yaitu Up, Over, Down, dan Hit.
Up merupakan Kondisi button yang belum disentuh oleh kursor mouse
Over merupakan Perubahan kondisi button yang telah di dekati oleh mouse
Down merupakan kondisi button ketika di Klik oleh kursor Mouse
Hit merupakan Kondisi dimana button telah di lepas oleh kursor mouse

Sekarang coba klik pada bagian Over dan Klik Kanan Pilih > Insert Keyframe (F6) Kemudian Klik Text NEXT dan Pilih Warna Merah.

Kemudian Lakukan hal yang sama pada bagian Down dan Hit, hanya saja bedakan warna text NEXT nya. 




Terakhir, klik Scene 1 untuk kembali pada halaman utama kerja flash. Sekarang coba jalankan kembali dengan menekan Ctrl+Enter


Sample Tutorial Video

 

Sunday 2 March 2014

Setting Valid ISO windows 7/8 dengan Power ISO

Anda pernah membuat ISO windows? Kemudian saat membuat bootable USB installer windows muncul informasi bahwa ISO windows 7/8 anda tidak valid ?. Seperti gambar dibawah ini.


hal ini terjadi karena ISO Windows yang kita buat propertiesnya tidak support pada software Windows 7 USB Download Tools, Untuk mengubahnya anda tinggal mengikuti langkah-langkah berikut ini :

1. Buka software Power ISO (Kalau yang belum punya silahkan download disini  Untuk Cracknya klik disini)
2. Open File ISO Windows 7/8 yang telah anda buat sebelumnya.

3. Klik File > Image Properties



4. Pada CD/DVD File System, Centang Joliet dan UDF

5. Kemudian Save ISO Kembali.
6. Silahkan buat lagi Bootable Windows pada Flashdisk menggunakan Windows 7 USB Download Tool, mudah-mudahan ISO Windows  anda telah terdeteksi valid.

Selamat Mencoba !!!

Saturday 1 March 2014

Membuat Bootable Windows 8 dari Flashdisk

Pada artikel sebelumnya saya telah menjelaskan cara buat Bootable windows 7 pada Flashdisk, sekarang kita akan mencoba membuatnya untuk operating system windows 8. Software yang digunakan disini adalah software yang sama seperti yang kita gunakan pada pembuatan bootable windows 7 yaitu Software Windows 7 USB DVD Tools. Saya anggap anda telah menginstall software tersebut di laptop/komputer anda langkah-langkahnya sama seperti pembuatan bootable flashdisk win 7.

1. Format flashdisk anda yang berkapasitas 4 Gb
2. Buka software Windows 7 USB DVD Tools (Jika Belum Memiliki softwarenya silahkan download disini) ,kemudian klik Browse >Next
3. Jika muncul pesan seperti gambar dibawah ini. Berarti ISO yang anda buat tidak valid, caranya ikuti langkah-langkahnya di Artikel Setting ISO windows 8 dengan Power ISO (Publish Tanggal 3 Maret 2014)


4. Jika Tidak Muncul berarti ISO yang anda buat support pada softwarenya, selanjutnya drive sourcenya pilih Removable disk Flash disk anda. kemudian Tekan Begin Copying 
5. Hingga selesai 100%, maka flashdisk bootable windows 8 anda telah selesai.

Membuat ISO Windows 8 dari DVD dengan Power ISO

Membuat ISO dari Operating System ternyata sangat mudah, Anda hanya perlu mendowload software yang menjadi fasilitas utama dalam pembuatan iso disini saya menggunakan Power Iso. Selain Power iso masih banyak software pembuat iso yang bisa digunakan. SIlahkan ikuti langkah-langkah pembuatannya disini :

1. Install Power ISO di Komputer/Laptop Anda
2. Siapkan DVD windows 8 Selanjutnya masukkan DVD Win 8.
3. Buka Software Power Iso, Pilih Tools>Make CD/DVD/BD Image File


4. Akan Tampil Jendela baru, kemudian pilih source drive sesuai dengan sumber DVD win 8 di laptop/komputer masing-masing
5. Centang  Destination filenya .iso
6. Pilih tempat penyimpanan file ISO
7. Kemudian tekan OK
8. Selanjutnya tunggu hingga proses copy file selesai.
9. Sekian.


Friday 28 February 2014

BMF 8 - Menggunakan Button Pada Flash 8

Setelah sebelumnya kita belajar "Membuat bola bergerak pada flash 8", sekarang kita akan melanjutkan menggunakan button pada flash. Button pada flash berfungsi sebagai navigasi atau control untuk setiap animasi. Saat anda membuat animasi bola kemarin coba anda jalankan dengan menekan Ctrl + Enter, hasilnya adalah pergerakan bola yang terus menerus tanpa henti.

Sekarang kita akan mencoba menambahkan button yang berfungsi mengontrol pergerakan bola tersebut. Silahkan buka kembali file bola.fla anda. Langkah - langkahnya dapat diikuti seperti penjelasan berikut ini.

1. Silahkan Buka File bola.fla  yang telah anda buat sebelumnya.
2. Insert Layer pada Timeline, kemudian klik dua kali pada layer tersebut dan ganti namanya jadi "Button"
3. Selanjutnya Pilih Windows > Common libraries > Buttons. Akan tampil seperti gambar dibawah ini.


4. Setelah tampil seperti gambar diatas, klik salah satu folder button, saya misalkan pilih button bar dengan cara klik dua kali pada icon folder nya. Kemudian akan tampil jenis-jenis button bar tersebut, Klik salah satu button kemudian drag ke lembar kerja flash.
Terlihat pada gambar buttonnya bertuliskan "Enter", tulisan tersebut dapat diganti dengan cara klik 2 kali button tersebut. kemudian cari layer text dan ganti nama enter dengan "Mulai". Kemudian kembali ke Scene dengan cara klik 2 kali pada lembar kerja flash.

5. Ambil Button satu lagi pada library button, kemudian ganti namanya menjadi "Stop". Sekarang kita telah memiliki 2 button yang satu berfungsi untuk menjalankan bola dan yang satu lagi untuk memberhentikan bola.

6. Tambahkan layer lagi dengan cara  insert layer, kemudian ganti namanya menjadi action.
7. Klik frame 1 pada layer action, klik kanan dan pilih action (Tekan F9). akan muncul jendela action script dan ketikkan disana "stop()" (tanpa tanda kutip).
8. Sekarang kita tinggal beri perintah pada button mulai dan button stop. pertama kita beri perintah pada button mulai dengan cara klik kanan button mulai kemudian pilih action isikan script berikut :



 9. Kemudian beri juga perintah pada button stop :





 10. Jalankan Tekan Ctrl + Enter, Coba Tekan button Mulai ,dan Coba Tekan Button Stop.

Jika ada yang kurang mengerti Tentang penjelasan artikel diatas.silahkan buat komentar dibawah ini. Salam by Palas Solution



Thursday 27 February 2014

BMF 8 - Membuat Bola Bergerak Pada Flash 8

Salam Hangat dari Palas Solution

Untuk pembelajan pertama kita akan membuat bola bergerak pada flash, adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

1. Buat bentuk lingkaran dari oval tool, Perhatikan jika frame 1belum dimasukkan objek oval maka framenya berwarna putih dengan titik lingkaran kecil juga berwarna putih. Tetapi apabila objek telah kita masukkan pada lembar flash maka warna pada frame berubah menjadi abu-abu dengan tanda titik hitam.

2. Blok seluruh gambar bola dan Klik kanan > convert to symbol > Movie Clip.
3. Klik Frame 10 pada layer 1.Kemudian klik kanan dan Pilih Insert Keyframe.
4. Selanjutnya objek bola pindahkan pada posisi terserah anda.
5. Klik Frame 1, Pada Properties Pilih Tween Motion.
6. Jalankan dengan menekan Tombol Ctrl + Enter
7. Save As beri nama file "bola", file akan tersimpan dengan nama bola.fla

BMF 8 - Pengenalan Timeline Pada Flash 8

Salam hangat dari Palas Solution

Kita akan lanjutkan Pembelajaran tentang macromedia flash 8, setelah artikel sebelumnya kita mengupas tentang cara setting lembar kerja, sekarang kita akan mempelajari penggunaan timeline pada flash 8. Silahkan anda buka macromedia flash 8 yang ada di laptop atau komputer anda. 

Timeline merupakan bagian yang terdiri dari layer dan frame. Adapun bagian tersebut dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

Gambar 1
Layer
layer pada flash berfungsi sebagai tempat frame. Layer pada flash dapat ditambahkan sesuai kebutuhan anda. Setiap menambah layer maka frame juga akan bertambah.Jika ingin menambah layar tinggal klik insert layer


Gambar 2
Frame 
Frame digunakan untuk memasukkan objek berupa text, gambar atau shape. Frame pada flash jumlahnya tidak terbatas. untuk memasukkan objek kita perlu melihat posisi frame terlihat pada nomor yang ada di atas frame yang memiliki tanda warna merah.




Wednesday 26 February 2014

Lowongan Kerja PT. Bank Tabungan Negara 2014

Dapat Info dari Teman di BBM
Lowongan Kerja PT. Bank Tabungan Negara (persero) Tbk. 

Bank BUMN yang terdepan dalam pembiayaan perumahan Membuka kesempatan bagi anda yg berpenampilan menarik, ramah, jujur, ulet, teliti, semangat dan berprestasi untuk mengisi posisi Officer  :

1. Development Program, 
2. Supporting Staff, Customer Service, 
3. Teller Service & Sekertaris
 
Adapun Persyaratannya adalah sebagai berikut:

1. WNI
2. Diutamakan laki" kecuali posisi SKR. "sekretaris"
3. Usia ODP maks 26thn 
4. Usia selain ODP maks 24thn 
5. Tidak memiliki hubungan kluarga dgn pegawai BTN
6. Tinggi badan laki" min 160cm & perempuan 155cm 
7. Berat badan proporsional 
8. S1 min IPK 3,00 skala 4,00 untuk ODP 
9. D3 min IPK 2,75 skala 4,00 untuk selain ODP & TS- D1 min IPK 2,75 skala 4,00 untuk TS 

Tata cara pendaftaran :
1. Buka website BTN di www.btn.co.id 
2. Pilih menu karir, klik reg. Online
3. Mengisi form yg tersedia dengan lengkap
4. Menunggu pemberitahuan tahapan rekruitmen selanjutnya.

Pendaftaran dibuka Tanggal 26 Februari - 11 Maret  2014
Info lebih lanjut www.btn.co.id be part of us! Semoga bermanfaat. BTN sahabat keluarga Indonesia

Air Panas PAWAN Rokan Hulu

Saat saya berada di Pasir Pangaraian - Rokan Hulu,Riau, Indonesia. Saya mencoba menyempatkan diri untuk berkunjung ke sebuah tempat wisata yang ada di sana. Tempat tersebut adalah sebuah tempat sumber air panas yang terletak di Desa Pawan . Masyarakat tersebut lebih sering menyebut tempat tersebut dengan nama Air Panas Pawan. Jarak yang ditempuh dari pasir pangaraian sekitar 9 KM dari Pasir Pangaraian, Kalau Menggunakan sepeda motor sekitar 20 Menit.

Harga tiket bagi pengunjung tidaklah terlalu mahal hanya Rp.5000/orang. Sumber air panas dibuat dalam bak penampungan kemudian disalurkan melalui beberapa saluran. Jika kita masuk dari depan pintu masuk maka akan terlihat dua dinding pancuran air panas yaitu pancuran air panas sebelah kiri dan kanan. kedua pancuran ini berasal dari sumber air panas yang berbeda.


Perbedaannya terletak pada sumber air  dan suhunya yang berbeda. Sumber air panas sebelah kiri lebih panas daripada sumber air panas sebelah kanan. Jika diperkirakan suhu air panas sebelah kiri sekitar 56 - 65 C (sumber : rokan.org). Sedangkan untuk sumber air panas sebelah kanan memiliki suhu yang lebih rendah dari sumber air sebelah kiri. Jika bepergian ke Rokan Hulu -Riau, jangan lupa untuk mengunjungi tempat wisata yang satu ini.

Semoga Menikmati Artikel Wisata ini. Salam Palas Solution



Monday 24 February 2014

BMF 8 - Setting Lembar Kerja Flash 8

Sebelumnya kita telah mengenal tools yang sering digunakan pada lembar kerja macromedia flash 8, sekarang saatnya saya menjelaskan bagaimana memulai kerja menggunakan macromedia flash 8 tersebut. Coba anda buka software macromedia flash 8 nya. akan tampil seperti gambar dibawah ini.


disana dapat anda lihat ada 4 bagian utama yang harus di ketahui oleh para designer untuk mulai bekerja di macromedia flash 8. Untuk Tools telah kita jelaskan fungsi-fungsinya pada artikel sebelumnya "BMF 8 - Tools Macromedia Flash 8". Pada artikel kali ini kita akan mulai menggunakan macromedia flash 8 dengan menyetting lembar kerja terlebih dahulu. 

Dalam Menyetting Lembar Kerja digunakan bagian properties macromedia yang  letaknya bagian bawah flash. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar diatas. Jika tidak ada pada tampilan flash anda silahkan pilih menu Windows > Properties > Properties atau Tekan Ctrl + F3.

Untuk mengubah lembar kerja flash klik size pada properties akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini.


Ubah Width dan Height sesuai kebutuhan anda, kemudian untuk Background color silahkan jika mau diganti.

BMF 8 - Tools Macromedia Flash 8

Salam hangat dari Palas Solution kepada Pembaca Blog Ini

Tools Macromedia flash 8 adalah fasilitas utama  bekerja di  macromedia flash 8. bagian Tools Macromedia Flash 8 dapat dilihat pada gambar dibawah ini.



Gambar diatas dapat dilihat bagian-bagian Tool macromedia flash 8 berikut saya jelaskan satu persatu fungsi tools diatas.
Selection Tool = digunakan untuk memindahkan Objek (Objek dapat berupa : gambar, text, dll)
Free Transform Tools = digunakan untuk mengubah ukuran (memperbesar atau memperkecil) objek.
Line Tool  digunakan untuk membuat garis
Pen Tool  digunakan untuk membuat kurva-kurva atau bentuk yang bebas.
Oval Tool  digunakan untuk membuat objek berbentuk oval
Pencil Tool  digunakan untuk membuat garis, jika ditekan SHIFT maka garis yang dibentuk akan lurus otomatis.
Ink Bootle Tool  digunakan untuk mewarnai suatu garis.
Eyedropper Tool  digunakan untuk mengambil warna  dari  objek sehingga kita bisa tahu jenis warna yang ada dalam objek tersebut.
Hand Tool  digunakan untuk menggeser lembar kerja flash.
Stroke color  digunakan untuk memberi warna pada garis
Fill Color    digunakan untuk memberi warna pada bagian isi objek
Text Tool  digunakan untuk membuat Text.
Lasso Tool digunakan untuk memotong objek dalam bentuk Shape.
Rectangle Tool digunakan untuk membuat objek dengan bentuk persegi
zoom tool digunakan untuk memperbesar atau memperkecil ukuran lembar kerja flash
Brush Tool  digunakan untuk menggambar dengan kuas secara bebas
Paint Bucket Tool  digunakan untuk memodifikasi warna dan memberikan gradasi warna pada objek.
Erase Tool  digunakan untuk menghapus objek yang berbentuk shape.
Subselection tools  digunakan untuk memodifikasi garis yang dibuat dengan Pen Tool
Gradient Transform Tool  digunakan untuk mengatur letak, ukuran,rotasi dan bentuk warna radial/linear



Belajar Macromedia Flash 8 (BMF 8) - Perkenalan Macromedia Flash 8

Salam hangat dari Palas Solution kepada Pembaca Blog Ini

Dalam Kesempatan kali ini saya akan mengupas sebuah software Macromedia Flash 8 Secara Tuntas dari Penggunaan Tools sampai dengan Ilmu yang saya tahu. Karena untuk belajar macromedia itu harus pelan-pelan. jadi saya akan mengeluarkan artikel secara berkala, silahkan anda mengikuti dalam proses pembelajarannya. dan Satu lagi belajar di Blog Palas Solution Tidak di Pungut Biaya Sepeserpun.

Macromedia Flash 8 merupakan software multimedia  dalam pembuatan animasi, presentasi dan Banner Flash. Tidak sampai disitu, macromedia flash juga dapat digunakan dalam membuat Logo atau file Image dengan format JPEG, GIF, dan PNG. Macromedia flash 8 resmi dirilis pada tahun 2005. dan sejak tahun 2007 Macromedia Flash berganti nama dengan Adobe Flash, dikarenakan saham macromedia telah dibeli oleh Perusahaan besar Adobe. Macromedia flash 8 sendiri memiliki 2 versi yaitu macromedia flash basic 8 dan macromedia flash professional 8. Untuk pembelajaran yang akan saya sampaikan saat ini adalah penggunaan macromedia flash professional 8. awal pembelajaran saya akan perkenalkan fitur-fitur yang ada pada macromedia flash.

Langkah pertama yang harus anda lakukan dalam menggunakan macromedia flash 8 adalah membuka aplikasi macromedia flash 8 yang saya anggap  telah terinstall di komputer anda.

Setelah tampil seperti gambar diatas, klik Flash Doument, selanjutnya anda akan di bawa ke halaman utama macromedia flash 8. Ada 4 Bagian yang akan selalu kita gunakan untuk bekerja dengan macromedia flash 8 yaitu Bagian Tools, Timeline, Properties dan Action.Untuk Penjelasannya silahkan buka pada artikel berikutnya dengan judul  "BMF 8 - Tools Macromedia Flash 8"





Sunday 23 February 2014

Lowongan Kerja SIPSS "Pendaftaran Secara Online 2014"

Dari BBM Seorang Teman di Kepolisian  ngasih info lowongan kerja, sekalian aja saya share disini :



Penerimaan SIPSS (Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarja)T.A. 2014 
Pendaftaran ONLINE  1 - 10 Maret 2014

Persyaratan : 

1. WNI 
2. Surat kesehatan diri institusi kesehatan
3. SKCK dari Polres setempat 
4. Bersedia ditempatkan dimana saja 
5. Umur : S1 profesi : 29 tahun, S1/D-IV : 26 tahun. 
6. Tinggi badan : Pria : 160 cm, Wanita : 155 cm 
7. Belum pernah menikah 
8. Disiplin ilmu / Kesarjanaan : S1 Prof. Dokter Umum dan Apoteker S1 : - Tek. Informatika/Sistem Informasi/Ilmu Komputer/Sistem Komputer - Kurikulum dan Teknologi Pendidikan/Teknologi Pendidikan - Ilmu Komunikasi, Ekonomi Akuntansi - Teknik Nuklir, Teknik Metalurgi, Teknik Elektro, Teknik Sipil, Mipa Kimia, Mipa Biologi, Sandi Negara, Sastra Inggris, Sastra Arab, Sastra Mandarin - Teknik Kimia, Teknik Perkapalan, Teknik Penerbangan, Hub.Internasional, Ilmu Keolahragaan, Ilmu Pemerintahan, Desain Grafis, Sarjana Agama, Sarjana Kateketik S1/D-IV : - Ahli Nautika TK III (Wajib memiliki ijazah Ahli Nautika TK III dri Ditjen Hub Laut Kemenhub RI) - Manajemen Logistik - Instrumen dan Elektronika Persyaratan lebih lengkap dapat dilihat di Polres / Polda terdekat. 

Bagi yang Berminat Silahkan Mendaftar Online di www.penerimaan.polri.go.id


Pasang "Like Box Facebook" di Blog

Membuat Like Box Facebook sangat mudah saat ini. Ditambah lagi tutorial online sudah banyak di Internet. Tapi saya akan mencoba mengulangi kembali  dengan bahasa yang lebih sederhana. Kita langsung saja mulai untuk pembuatannya di blog. disini saya anggap anda telah mahir menggunakan blog.

Pertama, Buka account Facebook, dan Buka Link Berikut  https://developers.facebook.com/docs/plugins/like-box-for-pages. Link tersebut akan menampilkan page web seperti gambar berikut.


Kedua, Isikan Facebook Page URL dengan page halaman Facebook anda (Catatan : URL Yang Digunakan adalah Halaman facebook bukan URL Account FB anda, Lihat artikel  Membuat  Halaman di Facebook), Untuk Width dan Height Sesuaikan dengan kebutuhan anda.

Ketiga, Klik Get Code kemudian akan muncul Page  berisi dua jenis Source Code.

Keempat,  Copykan source code pada kolom satu Selanjutnya Buka  blog anda, dan Pilih Template > Edit HTML > Ctrl+F (Find), ketikkan code </body>. Jika sudah ketemu,  pastekan tepat  diatas code </body>. Kemudian Simpan Template

Kelima, Copy source code pada kolom kedua , selanjutnya  Klik Tata Letak >Tambah Gadget > HTML/Javascript.  Isi Judul Like Boxnya dan Pastekan Source code kolom kedua dari facebook.

Terakhir, Buka alamat blog anda dan lihat hasilnya. Sekian Mudah-mudahan Membantu Bagi Yang belum Mengetahuinya. Contohnya dapat anda lihat di sidebar Sebelah kanan blog palas solution (Temukan Kami di Facebook)



Salam by Palas Solution

Membuat Halaman di Facebook.

Sudah taukah anda cara buat halaman di Facebook, kalau sudah Y Sudahlah kalau begitu. Tapi bagi yang belum paham kita akan coba lirik sedikit bagaimana membuat sebuah halaman di facebook? apa manfaat sebuah halaman di facebook? saya akan jawab seluruhnya secara tuntas dan detail. Insya Allah.
Saya anggap anda semua sudah memiliki acoount facebook, bagi yang belum punya silahkan dibuat dahulu. Didalam facebook pasti sering kita lihat sebuah navigasi bertuliskan halaman ya nggk ? nah untuk membuat halaman, anda harus membuka account facebook kemudian ikuti langkah-langkah berikut ini :

1. Lihat bagian bawah facebook,, disana akan terlihat menu pilihan Buat Halaman, kalau sudah terlihat coba diklik. Kalau anda bisa berarti kemungkinan anda baru buat account facebook. Kalau tidak bisa, saya sarankan ambil alternatif  simbol seperti bintang yang letaknya di pojok kanan bagian atas.
2. Klik bagian simbol tersebut akan keluar beberapa item menu, selanjutnya klik menu Buat Halaman.

3. disana akan muncul pilihan anda ingin buat halaman dibidang apa ? sesuaikan dengan bidang yang anda geluti atau sukai.


4. Pilih  kategori halaman dan isi form yang disediakan kemudian centang setuju untuk halaman kemudian Tekan  Mulai.

5. Selesai.


Saturday 22 February 2014

Install Windows 7 Pakai Flashdisk

Anda pasti sudah tau tentang menginstall laptop, namun biasanya kita menginstall laptop menggunakan CD/DVD-R. Tetapi bagaimana jika laptop kita tidak memiliki DVD-ROM atau DVD-ROM nya sedang rusak? 

Disini saya akan mengupas cara menginstall laptop menggunakan flashdisk, tetapi sebelumnya anda harus mempersiapkan flashdisk dengan ukuran minimal 4 GB dan ISO Windows 7. Untuk ISO, saya memiliki ISO windows 7  32 bit Lengkap mulai dari (win 7 Starter -  Ultimate) + Ms.Office 2010 dengan ukuran 3,4 GB. Tetapi jika anda telah memiliki ISO win 7 yang hanya satu versi dapat menggunakan ukuran flashdisk yang sesuai dengan ukuran ISO Win 7. Tetapi Jika anda Tidak Memiliki ISO Win 7, (Silahkan kunjungi Toko Kami IT SOLUTION , Jl. Manyar Sakti Panam  Sekalian Iklan)
Baiklah saya kira anda telah mempersiapkan segala kebutuhan seperti keterangan diatas, selanjutnya anda tinggal download software pendukung untuk membuat Boot Win 7 di Flashdisk. Software tersebut adalah Windows 7 USB DVD Download Tool.

Berikut Langkah-Langkah Pembuatannya :
1. Install Windows 7 USB DVD Download Tool di PC/Laptop anda (Rekomendasi PC/Laptop harus Windows 7), Jika Belum Memiliki softwarenya silahkan download disini
2. Format flashdisk anda yang berukuran 4 GB tadi.
3. Buka softwarenya kemudian akan muncul tampilan seperti ini,


4. Klik Browse, Pilih ISO win 7 yang telah disediakan di drive PC/laptop kemudian klik Next. 
5. Selanjutnya, Klik USB device dan pilih flashdisk yang telah diformat pada langkah sebelumnya.

6. Klik Begin copying, hingga selesai 100%, maka flashdisk instalan untuk win 7 anda telah selesai. Untuk cara menginstallnya di Laptop ikuti Artikel Berikutnya.

Friday 21 February 2014

Pasang Gadget Berlangganan Via Email di Blogger

Baiklah saya akan beri sedikit ilmu yang mudah-mudahan bermanfaat bagi anda semua,, mungkin artikel ini sudah banyak bermunculan di pencarian google. tapi saya akan coba mengupas secara baik dan sederhana dalam artikel ini.

Bagi para blogger sebuah gadget/widget berlangganan sangat dibutuhkan karena dengan begitu para pengunjung dapat menerima link artikel yang terbaru dari blog anda. widget berlangganan mempermudah para blogger untuk mensharing artikelnya, singkatnya jika ada 100 orang yang minta berlangganan maka otomatis 1 artikel terbaru akan mengirimkan ke 100 orang tersebut.

Sebelum memulai widget berlangganan di blog kita, saya perlu ingatkan untuk mengambil secangkir teh agar mempraktekkannya lebih mudah. saya anggap anda sudah memiliki blog dan mengetahui bagaimana menambahkan widget pada blog.

Pertama, anda masuk ke halaman blog, selanjutnya  buka tab baru pada browser dan masuk ke situs http://feedburner.google.com/fb/a/myfeeds. kemudian akan tampil halaman seperti gambar berikut :

Nama Feed Tittle itu sesuai dengan blog anda, karena nama blog saya adalah Palas Solution makan akan muncul disana Palas Solution,  klik > Palas Solution, dan anda akan dibawa ke sebuah halaman baru , kemudian klik tab Publicize, Klik Email Subscriptions, lalu scroll kebawah dan tekan tombol save untuk mengaktifkannya. kemudian cari codingan seperti code dibawah ini :

<form style="border:1px solid #ccc;padding:3px;text-align:center;" action="http://feedburner.google.com/fb/a/mailverify" method="post" target="popupwindow" onsubmit="window.open('http://feedburner.google.com/fb/a/mailverify?uri=PalasSolution', 'popupwindow', 'scrollbars=yes,width=550,height=520');return true"><p>Enter your email address:</p><p><input type="text" style="width:140px" name="email"/></p><input type="hidden" value="PalasSolution" name="uri"/><input type="hidden" name="loc" value="en_US"/><input type="submit" value="Subscribe" /><p>Delivered by <a href="http://feedburner.google.com" target="_blank">FeedBurner</a></p></form>

 Copy codingan  dan  pastekan ke halaman blog anda > Tata Letak > Tambah Gadget > HTML/Javascript. Selanjutnya lihat hasilnya pada blog anda akan muncul sebuah kolom pengisian untuk berlangganan artikel Via Email

Cara Membuat Kontak di Sidebar Blogger

Setiap blogger pasti memiliki halaman kontak agar pengunjung dapat menghubungi pemilik blog tersebut. kalau bawaan template belum menyediakan halaman kontak tersebut, untuk itu harus ditambahkan melalui widget dari blogger.


Adapun carannya sebagai berikut :
1. Masuk ke Account Blogger
2. Pilih Tata Letak pada menu sebelah kiri blogger
3. Klik Tambahkan gadget bagian sidebar blog kita (*Posisi kontak diletakkan terserah anda)
4. selanjutnya akan muncul jenis-jenis gadget yang disediakan oleh blogger tersebut.
5. Pilih  Formulir Kontak Pada gadget Blogger,


6. Selanjutnya isikan Judul Kontak  kemudian  tekan tombol Simpan /Save.
7. Lihat hasilnya pada blog anda apakah sudah muncul form kontak untuk pengunjung??, jika sudah muncul berarti menambahkan kontak pada sidebar telah sukses.


Cara Agar Microsoft Word dapat menuliskan Bahasa Arab

Sebelum saya memberikan sedikit tutorial di pagi yang cerah ini, saya akan bercerita sedikit. awalnya teman saya minta tolong kepada saya untuk mensetting laptopnya agar Ms.Wordnya dapat mengetik bahasa arab, Windows yang digunakannya adalah windows 7 dan Ms.word yang digunakannya adalah Ms.Word 2010, saya sempat bingung juga gimana caranya ... Tetapi karena dulu pernah menyettingnya  di windows xp saya merasa tidak akan terlalu sulit untuk menyetting bahasa arab untuk dapat di tuliskan di Ms.Word. Mau Tau Gimana Caranya. Baiklah dari pada anda bosan mendengar saya bercerita saya akan jelaskan sebagai berikut :

1. Ambil Control Panel dari Windows 7 (Start > Control Panel)
2. Pilih Clock, Languange and Region
3. Kemudian disana ada 2 pilihan muncul, pilih Region and Languange
4. Pilih Tab Keyboard and Languange
5. Klik Tombol Change Keyboards, kemudian Pilih Add
6. Pilih Arab (Saudi Arabia) > Keyboard > Arabic (101) > OK
7. Kemudian Tekan OK lagi
8. Coba buka Ms. Word Anda selanjutnya Coba ketikkan Apa saja, kalau berhasil maka hasilnya akan seperti gambar dibawah ini.
9 Terakhir anda lihat di bagian Taskbar windows sebelah kanan bawah akan muncul tulisan EN yang artinya bahasa Inggris, Klik dan Pilih AR Arabic (Saudi Arabia) sesuai settingan kita tadi.



Catatan:
Cara Ini juga berlaku untuk di Ms. Word 2007, Notepad dan Aplikasi Lain untuk Membuat Text

by Palassolution

Buat Blog Baru di Blogger

Untuk membuat blog di blogger syarat pertama  harus memiliki email yang valid, sebaiknya email gmail yang merupakan kepunyaan google. Jika belum memiliki email gmail, silahkan anda mencoba mendaftar di gmail google.

saya anggap anda telah memiliki email gmail, kemudian anda buka situs blogger dan masukkan email dan password sesuai dengan email dan password gmail anda. Setelah laman blogger terbuka yang perlu anda setting adalah judul blog dan pilih template blog anda.

untuk mengisi artikel di blog sangatlah mudah, tinggal pilih menu post sebelah kiri pada laman accouunt blog kita, disana ada beberapa item menu diantaranya : Post, laman, Template,Tata Letak, Setting (Ini untuk Bahasa Indonesia). berikut penjelasannya,

Post           : Untuk membuat artikel/ berita baru
Laman       :  Untuk membuat navigasi/menu pada area navigasi template blog
Template    : Untuk mengganti/mengedit desain template yang telah ada
Tata Letak  : Digunakan untuk menambahkan widget dan mengatur posisi widget.

Salam by Palassolution


Thursday 20 February 2014

Download Software Menggunakan Torrent

Bingung cari software?? mau tau cara mudah untuk mendapatkan software full crack tanpa harus beli lisensi. Jika belum memiliki software torrent dikomputer anda, silahkan mengunjungi situs torrent dan unduh software torrentnya Klik Disini dan install di komputer anda.


Sumber Gambar dari : http://4.bp.blogspot.com/-AFVOPJyrjw0/T7edTAn_R-I/AAAAAAAAA4E/g0pnFz5Nvxo/s200/Torrent.png


Selanjutnya silahkan buka om google, terus ketikkan software yang diinginkan kemudian tambahkan kata "torrent" di pencarian google. maka akan muncul hal yang berhubungan dengan torrent. kemudian pilih salah satu website ayng memberikan link download dari torrent. setelah didownload klik 2 kali pada file download torrent tadi. torrent akan mendownload software yang kita inginkan tadi.

Solusi Meremote Komputer Menggunakan Software TeamViewer 9




Teamviewer digunakan sebagai software untuk meremote atau mengakses komputer lain dengan menggunakan jaringan internet. Teamviewer ini bisa didownload di situs resminya http://www.teamviewer.com/id/index.aspx. atau download dari ziddu klik disini

menggunakan software teamviewer ini memiliki kelebihan kita dapat mengakses seluruh data dari komputer yang kita remote, dengan catatan komputer yang kita remote juga harus sudah terinstal software teamviewer. berikut penjelasan cara  menggunakannya.

1. Dowload Software Teamviewer 9 di situs resminya http://www.teamviewer.com/id/download/currentversion.aspx  (Software Teamviewer dapat jalan di Windows, Linux dan Apple)

2. Install di komputer anda dan komputer yang akan di remote.  (kita misalkan komputer anda komputer 1 dan komputer yang akan di remote komputer 2)
3. Setelah berhasil install akan tampil seperti gambar dibawah ini :
4. Untuk meremote komputer 2, syarat utama harus memiliki koneksi internet, kemudian lihat id dan password pada teamviewer komputer 2. kita misalkan idnya : 885 852 963 selanjutnya masukkan di partner ID teamviewer pada komputer 1 lihat gambar dibawah :



5. Klik Connect to partner, selanjutnya akan minta password kemudian isikan dengan password yang ada pada teamviewer komputer 2. tidak kurang dari 1 menit anda akan terhubung dengan komputer 2. silahkan anda mencoba mengakses seluruh data yang ada dikomputer 2 dijamin akan sukses.


Selamat Mencoba !!!


Cara Menampilkan Form Password pada Phpmyadmin

Cara menampilkan Form Password pada PHPmyadmin disini kita menggunakan versi Xampp 1.7.3

1.  Buka Tampilan phpmyadmin dari browser (http://localhost/phpmyadmin), kalau ketikan anda benar maka tampilan pada browser akan seperti gambar dibawah ini:

2. Kemudian pada menu , pilih previleges (untuk versi 1.7.3) untuk versi 1.8 keatas cari menu User. Kemudian klik Add a New User.


 3. Centang Semua Global Previlleges, klik Go
    
4. User Palas telah berhasil di tambahkan, selanjutkan klik menu Previleges untuk melihat data user yang telah ditambahkan.
5. Setelah user kita buat, selanjutnya tinggal menyetting configurasi phpmyadmin agar form login muncul. caranya dengan membuka folder phpmyadmin yang biasanya ada di drive (C:/xampp/phpmyadmin) Cari file config.inc

6. Buka file config.inc menggunakan notepad atau aplikasi edit php lainnya disini kita akan contohkan menggunakan notepad.
7. Save file config.inc dan coba buka alamat http://localhost/phpmyadmin pada browser maka akan tampil seperti gambar dibawah ini :

Selamat Mencoba !!!